Manfaat air rebusan kacang Hijau untuk Ibu Hamil

Halo apakabar Geng ? Alhamdulilah sekarang kehamilannku masuk Usia 11 Week, minta doanya yang geng agar kehamilan ke 3 ku ini diberikan kelancaran oleh Allah SWT karna 2 kehamilan sebelumnya mengalami keguguran, semoga hal itu tdk terulang lagi amien,

setelah tau positif hamil, langsung deh bedrest di rumah, resign dari tempat kerja dan benar benar tidak melakukan aktifitas berat, ga naik motor,dan makan makannan bergizi, setiap hari mama mertuaku selalu membuatkan rebusan kacang ijo, katanya banyak banget manfaatnya buat ibu hamil. rasaanya bener bener ga enak banget  sih agak pait, tapi ternyata manfaatnya bagus banget buat ibu hamil loh. tapi sekarang sudah ada yang kemasannya juga. tapi itu terlalu manis kalo menurut ku, dan takutnya ada pengawetnya.






Manfaat kacang hijau memberikan asupan makanan sehat bagi tubuh. Banyak macam kacang-kacangan yang ada menempatkan kacang hijau menjadi salah satu kacang dengan kandungan zat yang amat baik bagi kesehatan. Kacang hijau biasa dibuat bubur untuk dikonsumsi atau dibuat es yang sangat menyegarkan. Bagi para vegetarian kacang hijau sangat digemari karena kandungan gizi yang cukup lengkap. Kandungan gizi apa sajakah yang terdapat pada kacang hijau, akan kita bahas dalam artikel ini.
Manfaat Kacang Hijau Bagi Tubuh
Kacang hijau kaya akan berbagai nutrisi penting dalam tubuh, berikut ini sejumlah kandungan nutrisi pada manfaat kacang hijau :
1. Kaya serat
2. Vitamin A
3. Zat karotenoid
4. Mineral Essensial
5. Vitamin B6
6. Rendah Kalori

Manfaat Kacang Hijau untuk Ibu Hamil
Seorang wanita yang tengah mengandung, harus mengkonsumsi makanan yang tidak hanya baik bagi dirinya namun juga baik bagi perkembangan si janin. Berikut ini manfaat kacang hijau, yang akan diperoleh
7. Asam Folat
Asam folat sangat penting bagi ibu hamil. Senyawa pada kacang-kacangan ini, dapat mengembangkan sistem syaraf dan menjaga kerusakan atau cacat otak pada calon bayi. Mengkonsumsi kacang hijau sangat disarankan pada saat hamil sampai menyusui untuk meningkatkan asam folat, demi menghindari hal-hal yang tidak diinginkan dikemudian har
8. Protein dan Karbohidrat
Pada kacang-kacangan seperti kacang hijau, sumber protein sangat tinggi yang sangat dibutuhkan untuk menghindari resiko bayi lahir cacat. Karbohidrat komplek pada kacang hijau memberikan kekuatan pada ibu hamil agar tidak mudah lelah.
9.Kalsium
Pertumbuhan kepadatan tulang sangat baik bagi calon bayi. Kandungan fosfor dan kalsium membantu pertumbuhannya dan tentu saja menguatkan tulang ibu hamil.
10. Vitamin B1 dan B2
Manfaat kacang hijau juga sebagai sumber vitamin B1 dan B2, yang mengoptimalkan penyerapan protein untuk mencegah kecacatan pada saraf janin dan pertumbuhan janin itu sendiri.
11.Mineral
ada banyak jenis mineral di dalam kacang hijau, salah satunya kalsium dan zat besi. Kalsium berguna untuk membentuk tulang dan jaringan pada janin dan pada saat menyusui juga berguna untuk pertumbuhan tulang dan gigi bayi agar cepat tumbuh dewasa. Selain itu, menghindarkan dari pengeroposan tulang atau osteoporosis bagi ibu hamil. Sedangkan zat besi berguna bagi ibu hamil saat persalinan supaya terhindar dari pendarahan. Fungsi dari zat besi mebentuk hemoglobin yang membuat darah menjadi kental.
12. Karbohidrat
Pada saat masa kehamilan dan menyusui, seorang ibu mengalami peningkatan akan kebutuhan energy. Kacang hijau yang tinggi dengan karbohidrat merupakan pilihan yang baik. Zat pati yang ada di dalamnya akan dirubah menjadi energy, sehingga dapat mencukupi kebutuhan energy bagi ibu hamil dan menyusui.
Secara umum dari kandungan gizi kita dapat rangkuman manfaat kacang hijau bagi kesehatan kita adalah sebagai berikut.
  1. Mencegah penyakit jantung (serat)
  2. Menjaga kesehatan kulit (serat)
  3. Mencegah polip usus (serat)
  4. Mencegah wasir  (serat)
  5. Mengatur kadar gula  (serat)
  6. Menurunkan kolesterol  (serat)
  7. Menurunkan risiko terkena diabetes  (serat)
  8. Sumber energi  (serat)
  9. Mencegah kanker  (serat)
  10. Membantu mencegah penuaan dini (Vitamin A)
  11. Baik untuk mata  (Vitamin A)
  12. Sebagai antioksidan (Vitamin A)
  13. Mencegah penyakit makula (Zat karotenoid)
  14. Mengontrol detak jantung dan darah (Mineral Essensial)
  15. Menangkal Radikal Bebas (Vitamin B6)
  16. Kecerdasan janin (Asam folat)
  17. Mencegah cacat janin (Asam folat)
  18. Baik untuk ibu hamil (Asam folat)
  19. Pertumbuhan janin (Asam folat)
  20. Tulang (kalsium)
  21. gigi (kalsium)
  22. Agar ibu hamil tidak mudah lelah (protein)

Kandungan Gizi Kacang Hijau

Kacang hijau memiliki kandungan gizi yang baik bagi kesehatan janin, seperti asam folat yang berguna bagi bayi agar terhindar lahir dengan kondisi cacat. Selain itu, asam folat juga berpengaruh terhadap perkembangan dan pertumbuhan saraf pada bayi sehingga dapat meningkatkan kecerdasan sang buah hati. Nah, perhatikan tabel kandungan apa saja yang terdapat di dalam 100 gram kacang hijau berikut ini :


Kandungan
Jumlah/100 gram
Protein
7 gram
Serat
7,6 gram
Karbohidrat
19 gram
Omega-3
0,9 mg
Omega -6
119 mg
Asam folat
159 µg
Thiamin
0,2 mg
Phosphorus
99 mg
Potassium,
266 mg
Magnesium
0,3 mg
Manganese
48 mg
Kalsium
27 mg
 Zat Besi
1,4 mg
Zinc
0,8 mg
Fitosterol
15 mg
Vitamin A
157 IU
Vitamin B1
0,72 mg
Vitamin B2
0,45 mg
Vitamin C
3,0 mg


Khasiat Air Rebusan Kacang Hijau


Dari tabel diatas, mungkin ada sekarang sedang berfikir apa saja manfaat bagi ibu hamil dari setiap kandungan gizi dan nutrisi pada kacang hijau tersebut. Dari setiap kandungan tersebut memiliki manfaat tersendiri bagi ibu hamil dan juga bayi yang dikandungnya

Cara Membuat Sari Kacang Hijau

Selain manfaat dari kandungan diatas, masih bayak lagi manfaat dari kendungan kacang hijau yang lainnya, seperti serat, tiamin dan yang lainnya. Nah, Anda sudah mengetahui manfaat dari kendungan kacang hijau, tetapi bagaimana mendapatkan semua gizi dan nutrisi tersebut dan bagaimana cara membuatnya. Jangan kawatir, ada banyak cara yang dapat Anda lakukan untuk mendapatkan semua manfaat tersebut, salah satunya dari air rebusan kacang hijau. Sekarang Anda pasti berfikir bagaimana cara membuatnya? Nah, berikut ini cara membuat air rebusan kacang hijau atau lebih dikenal dengan sari kacang hijau.

  • Bahan :

Kacang hijau 1 genggam
Air dua gelas

  • Cara membuat :

Pertama, cuci kacang hijau sampai bersih lalu tiriskan. Kemudian, masukan kacang hijau yang telah ditiriskan tadi dengan air ke dalam panci. Rebus dan aduk sesekali sampai airnya berubah menjadi merah. Angkat dan saring air rebusan tersebut. Minum air rebusan kacang hijau yang sudah disaring tadi saat dingin. So, mudah kan membuatnya, selain itu Anda juga bisa membuat bubur dari kacang hijau yang sama manfaat dan khasiatnya bagi ibu hamil.


Banyak banget kan manfaatnya untuk Bumil, Semoga Bermanfaat Bumil Bumil cantik dan semoga kehamilan lancar bayinya sehat dan sempurna amin

0 Response to "Manfaat air rebusan kacang Hijau untuk Ibu Hamil"

Post a Comment

Popular Posts